Kamu berharga

Jangan kau rendahkan dirimu, jangan kau anggap dirimu tak berharga. hanya karena kamu merasa dan melihat orang lain sepertinya lebih keren. Tidak, tidak, yang keren adalah ketika kamu menjadi dirimu sendiri dengan segala perasaanmu, dengan segala apa yg dapat kamu lakukan dengan tulus ikhlas, itulah seindah-indahnya dunia, nduk. itu sekeren-kerennya kamu versi kamu sendiri. Tersenyumlah sayang.. ini sungguhan..     Jadikan dan anggap dirimu berharga. Dan jangan sekali-kali kamu mempermainkan perasaan seseorang, yg mereka rasakan adalah sama dengan yg kamu rasakan. Yang mereka usahakan juga adalah sama dengan yg kamu usahakan. Ini bukan hanya untuk ditulis ya nduk, ini harus diterapkan. Kamu harus bersyukur dan menerima dan menjalani kehidupan yg ada di depanmu dengan apa adanya, mau menerima kehidupan dan menjalaninya dengan tulus bersama orang orang yg ada di sekitarmu, tidak membandingakan dan dengki pada kehidupan orang yg membuatmu tak menerima dan mensyukuri hidupmu. Serta perlakukanlah mereka dengan baik.
Jika kamu mempermainkan orang lain itu sama dengan kamu mempermainkan dirimu sendiri. Berdiri, melihat menurut pandangan hatimu, bukan menerka-nerka seseorang menurut kelihatannya, hanya melihat sesuai apa yg kamu yakini, bukan apa yg seperti kelihatannya.
Kenapa kamu tak pernah bisa menerima seseorang, itu karena kamu tak bisa menerima dirimu sendiri. sehingga kamu menciptakan persepsi dan pikiran yg tidak benar terhadap orang lain. padahal orang lain tidaklah demikian seperti yang kamu persepsikan dan pikiran negatif yang kamu ciptakan. Sudah berapa lama nduk nita kamu mempertahankan persepsi dan pikiran negatif seperti ini. Sudah berapa tahun? Kamu harus buang itu saat ini juga, jika tak ingin kau hancurkan hidupmu dan kehilangan orang yang kamu cintai karena persepsi yg kamu ciptakan sendiri. Kau menerka bahwa seseorang buruk hanya karena kamu melihat fotonya yg bagus, menyiratkan ia sombong, padahal ia tidak demikian. sementara yg blak-blak an menunjukkan foto keburukannya kamu anggap dia hanya menunjukkan apa adanya, tidak jaim dan itu bagus. itu sungguh salah sayang.
Selalu merasa hampa padahal setiap hari berkomunikasi dengannya, selalu merasa tak kenal padahal setiap hari chat, kenapa kamu seperti ini... Terima hidupmu, terima dan lihat orang lain menurut apa yg kamu yakini dan lihat, bukan apa yg seperti kelihatannya biar keren menurut orang lain. bukan. Terima hidupmu dan jalani sebaik-baiknya sehingga kamu mampu bersyukur dan menerima apa yg ada di depanmu tanpa rasa canggung. Berhenti mengejar menjadi terbaik, karena itu hanya membuatmu tak bersyukur dan menciptakan persepsi negatif pada orang lain.

Aku menemukan kehidupan ini berarti karena adanya ketulusan, kesungguhan, dan cinta.

KEEP SMILE, ACCEPT AND BE GRATEFUL IN YOURLIFE

Pemahaman diri

Memahami diri sendiri, mengerti, melihat ke dalam diri tentang apa yang dibutuhkan, dirasakan, dialami, melihat sudut pandang tentang kehidupan yg dijalani (apa yg terjadi) menurut sudut pandang kita sendiri, itulah hal yang sangat penting dalam kehidupan yg dijalani. Seperti itulah sebenarnya kehidupan kita terjadi. Seperti itulah sudut pandang dan apa yang dilakukan orang lain terhadapmu, mereka merasakan apa seperti yg kamu rasakan. Maka kamu hanya perlu melakukan, merasakan dan memandang kehidupan seperti apa yg kamu butuhkan, kamu rasakan, apapun itu. Kehidupan yang kamu butuhkan ya tentang apa yg menurut sudut pandangmu itu. Tak perlu kau ubah, karena seperti itulah yang seharusnya. Yang Orang-orang terdekatmu rasakan juga seperti apa yg kamu rasakan itu, sama persis, mereka, orang-orang terdekat atau orang yang menyayangimu akan memberikan apa yg kamu butuhkan dan rasakan itu.
Jadilah kau hanya perlu merasakan dan memahami apa yg kamu jalani dan lihat dalam kehidupan seperti apa yg kamu lihat, butuhkan dan rasakan.

"Pengetahuan tentang diri adalah ibu dari semua pengetahuan." -Kahlil Gibran.

Kita tidak hidup di dunia ini untuk menjadi orang paling hebat, kaya, apabila tidak mampu bersyukur , memberi manfaat dan tidak menemukan bahagia dalam hidup. Hidup sederhana, taat ibadah, syukur dan bahagia itu sudah cukup.

Menghargai Kehidupan

Dalam kehidupan ini ada sesuatu yang lebih penting daripada berjalannya kehidupan itu sendiri, yaitu menghargai kehidupan kita. Menghargai kehidupan berarti menghargai orang lain, kejadian dalam hidup, serta menghargai diri sendiri.
Menghargai orang lain berarti ia menghargai setiap orang lain, perlakuan mereka dan apa yang mereka lakukan dalam kehidupan kita. Menganggap mereka ada. Dengan menghargai keberadaan mereka, hidup kita tidak akan merasa hampa. Karena setiap apa yg terjadi dan mereka lakukan akan tinggal di dalam hati kita. Kita akan memperlakukan mereka dengan baik dan hati yang baik.

Kutipan kata-kata cinta Kahlil.Gibran

Tindakan adalah cinta yg ditunjukkan.

Cinta tidak muncul dari persahabatan yg akrab dan pendekatan yg tekun. Cinta adalah kecocokan jiwa, jika ia tak ada maka tak ada cinta.

Cinta berlalu di depan kita, terbalut oleh kerendahan hati, tapi kita lari darinya dalam ketakutan, atau bersembunyi dalam kegelapan, atau yg lain memgejar, untuk berbuat jahat atas namanya

Bukanlah tentang waktu

Waktu hanyalah waktu
Ia hanya tentang sebentar atau lama
Kehidupan bukan diukur dari waktu
Yang terpenting adalah tekad kita dan apakah kita melakukannya
Waktu hanyalah waktu
Hanya tentang sempit atau luang
Biarpun sempit akan bermanfaat bila kita mempergunakannya dengan baik
Dan walau luang akan menjadi tak berguna bila kita menyia-nyiakannya

Bukan diukur dari waktu
Yang sebentar atau lama
Bukan tentang berapa waktu yg dibutuhkan
Tapi tentang pencapaian apa yang dihasilkan
Sekali lagi bukan tentang waktu
Namun tentang arti dan bagaimana kita memaknainya

My life

Sekarang semuanya tak lagi sama. Karena nila setitik, rusak susu sebelanga. Sekarang harus kembali mandiri lagi, dan tak pernah memikirkannya. Memang sudah seharusnya demikian kehidupan dilalui. Agar berusaha menjadi pribadi yang memberikan yang terbaik dalam setiap langkah di kehidupan ini. Dan menyerahkan semuanya kepada Tuhan Yang Maha Kuasa.

Teringat memori dahulu

Aku ingin menikmati kembali kehidupanku yang penuh petualangan dan warna, dimana setiap kejadian dalam hidupku selalu membuat degup jantungku bergetar lebih kencang. Menikmati dan merasakan segala proses dan langkah kehidupan yang terjadi, baik kesusahan, kebahagiaan dan kesedihan bercampur menjadi satu. Semuanya aku terima dan aku rasakan bersama dengan orang yang aku temui, orang di sekelilingku atau siapapun. Dan aku tidak memprotes itu bila itu tak membuatku bahagia, aku tetap menerima dan mengalaminya. Great!!

Kita harus menjadi diri kita sendiri, karena dengan itu kita akan mendapatkan kebahagiaan. Aku masih teringat ketika aku kecil hingga menginjak SD aku sering diajak ataupun bermain dengan bibi-bibiku, pamanku, atau teman-teman mereka, kadang ketika kami bermain bersama kita saling bully, bercanda, dari hati ke hati tapi itu tidak pernah membuat kami berkecil hati. Itulah bagian dari kehidupan, mungkin kehidupan yang sebenarnya di luar sana seperti itu, sehingga itulah cobaan awal agar kita menjadi pribadi yang lebih tangguh mentalnya. Jadi, jalani saja kehidupanmu, terimalah, tak perlu protes, kelak kau menjadi pribadi yang lebih berarti. Tetapi kita tidak boleh berkecil hati, atau merasa tersakiti. Kita harus tettap menggapai kebahagiaan kita, saat itu kita juga harus merasakan bahagia seperti mereka, bukan berpura-pura. Sabar dan semangat.

Nikmati kehidupanmu, setiap proses kehidupanmu, karena itu tidak akan kembali lagi dan kelak akan kau kenang. Karena jalan dan hidupmu masih panjang. Lakukanlah apapun yang ingin kamu lakukan, pergilah kemanapun kamu ingin pergi. Isilah hidupmu dengan hal-hal menyenangkan yang ingin kamu lakukan, karena dirimu juga berhak berdiri, berkembang dan menggapai anganmu.

Sekali lagi, JADILAH DIRIMU SENDIRI!